Siapa sih yang nggak tahu merek sepatu Eagle, kalau yang suka main media sosial dan follow akunnya Eagle pasti sudah sangat familiar. Tetapi citra sepatu Eagle ini lebih ke sepatu olahraga, baik sepatu badminton, futsal, lari, dan lainnya.
Saya sendiri beberapa kali juga pernah review sepatu olahraga Eagle. Kamu bisa baca di postingan review tersebut.
Baca juga :
- Review Sepatu Lari dari Eagle: Striker vs Vortex
- Review Sepatu Badminton Eagle Stargate, Untuk Profesional
Tetapi seperti yang tertulis dalam judul artikel ini, bahwa Eagle sebenarnya juga memproduksi sepatu lain, non sport. Ada sepatu untuk lifestyle dan untuk sekolah. Nah, untuk sepatu lifestyle ini juga ada sepatu sneakers yang cocok untuk anak muda zaman sekarang.
Saya sendiri juga baru tahu kalau Eagle ternyata punya sepatu selain sepatu olahraga. Awalnya beranggapan kalau sepatu lifestylenya pasti biasa-biasa saja, tidak seperti sepatu olahraganya yang keren-keren. Tetapi setelah saya coba lihat, ternyata modelnya bagus-bagus. Jadi pengen punya juga. 😀
Buat yang baru tahu juga, kebetulan sekali di artikel ini saya ingin memperkenalkan beberapa sepatu lifestyle yang Eagle punya. Siapa tahu kamu juga jadi kepincut pengen memiliki, selain sepatu olahraga tentunya.
Kalau saya lihat, Eagle saat ini punya 6 model sepatu lifestyle, diantaranya adalah :
Fly Walk
Ini merupakan salah satu model terbaru sepatu lifestyle dari Eagle. Modelnya memang sedikit sporty tetapi cocok digunakan untuk sehari-hari. Dan yang bikin aku suka, bagian atasnya itu dibuat dengan pattern yang menarik. Lihat gambar saja lah, bingung saya jelasinnya 😀
Selain itu bagian sole nya juga empuk, jadi kalau buat jalan itu enak (sedikit mentul). Nyaman di kaki jadinya. Ada 3 pilihan warna : Lt.Grey, Navy, dan Black.
Romeo
Kalau dilihat sekilas, modelnya memang hampir sama dengan Fly Walk. Tetapi Romeo ini punya model pattern luarnya yang berbeda. Polanya kalau bisa kamu lihat itu beda. Polanya bergaris-garis horizontal gitu, kalau yang Fly Walk agak vertikal. Tapi bahan atasnya itu sama. Cocok deh untuk anak muda sekarang.
Terus bagian sole bawah juga beda polanya dengan Fly Walk. Jadi bingung kan pilih yang mana. 😀 Saya saja bingung. Ada 3 pilihan warna juga, Black/Grey, Dk.Grey/Red, dan Navy/Grey.
Star Walker
Sepatu yang ini punya model yang berbeda dengan Fly Walk dan Romeo. Bagian atasnya saja beda, dan di tengahnya ada aksen pola yang membuat semakin gagah ketika memakainya.
Yang saya suka ada bagian sole belakangnya yang diberi ruang lebih tebal. Sehingga ini membuat lebih tinggi kalau lagi memakai sepatu ini. 😀
Stallion
Kalau yang ini banyak pola di bagian atasnya. Jujur kalau saya tidak suka dengan sepatu yang banyak akses polanya seperti ini. Saya lebih sukanya yang simple dan polos-polos.
Jonash
Nah kalau yang ini saya punya. 😀 Belum lama, dan sudah saya pakai. Cukup enak juga, tidak seperti sepatu sneakers yang lain yang modelnya sama. Saya kira setelah dipakai pakai bikin pegel, tetapi solenya yang empuk nyaman juga.
Nah itu beberapa sepatu lifestyle yang Eagle punya. Eh ada lagi ding, khusus buat cewek, tapi nantinya saya review, lagipula review sepatu cewek rasanya kurang gimana gitu 😀 Kira-kira dari ke enam sepatu di atas, kamu pilih mana?