Buat yang saat ini menggunakan fitur plugin Facebook Like Box untuk dipasang di widget blog, sepertinya harus segera mengganti dengan versi yang lebih baru. Ya, hal ini dikarenakan Facebook telah mengumumkan bahwa dengan dirilisnya Graph API v2.3 maka mulai 25 Juni 2015 fitur plugin Facebook Like Box akan dihentikan.
Namun, saat ini Facebook telah memberikan penggantinya dengan Page Plugin yang lebih simple dan menarik.
Saat saya mencoba, fitur Page Plugin ini memang seperti Like Box versi lama, tetapi yang baru ini bisa menampilkan cover Halaman Facebook dan dilengkapi dengan tombol Share. Selain itu, kita juga bisa memilih opsi ingin menampilkan beberapa post halaman kita atau tidak.
Kelebihan dari fitu Page Plugin terbaru ini memang dari sisi visual yang lebih variatif. Anda bisa mencobanya di sini https://developers.facebook.com/docs/plugins/page-plugin
Berikut ini penampakan dari Page Plugin.